Posts

Showing posts from March, 2012

The Negotiator

Image
sumber: Internet Suatu waktu di tahun 2002, di suatu tempat di Jawa Timur Jarum pendek di jam dinding Sabtu pagi itu masih di angka delapan saat Si Jon tiba-tiba tergopoh-gopoh . Dia terlihat sangat bingung dan panik. Wajah yang gelap dan coklat terlihat semakin muram. Setelah dipersilakan duduk di kursi depan, dan menarik nafas beberapa kali, mulailah sebuah dialog. "Ada apa Mas Jon? Koq seperti ada yang gawat?" Saya tanya dulu. Penasaran soalnya. "Mas minta tolong ya, maaf soalnya genting banget. Please ... " suaranya pelan dan rada ngebass. "M emang ada apa ?" saya balik bertanya. Si Jon kemudian mulai cerita: " Bapaknya si Eneng marah, Mas. Sepertinya ia tersinggung. Sampe mau batalin pernikahan saya sama si Eneng. Padahal tinggal seminggu, undangan juga sudah disebar". Kenapa jadi gawat begini? Memang beberapa hari ini rumah sebelah dikontrak s i Jon. Buat ditinggali si Eneng, pacarnya itu , bersama Bapaknya, Pak D...