Wednesday, April 3, 2013

04 April




My Lovely Wife : NURUL HIDAYATI

Untuk kesekian kali
Tanggal itu kembali datang
Mengingatkanku akan satu sosok
Ia satu dari dua sayap itu
yang telah membuatku terbang
Yang  menguatkanku tatkala lemah
Mengingatkanku saat lupa
Membangunkanku saat terlelap
Memarahiku saat aku kelewat batas
Mendinginkanku saat panas
Menyejukanku saat gerah
Membersamaiku dalam melangkah
Memegang erat saat hendak terpeleset

Aku sering mengatakan “Engkau matahariku”
Karena cahayamu mampu menerangi jiwaku
dan semua penghuni surga kita
rumah kita
tanpamu rumah seakan tak ada ruhnya
hampa

Walau Kau dan Aku memang berbeda
Aku kanan Engkau kiri
Aku berantakan Engkau perfectionist
Aku kreatif Engkau konservatif
Aku zigzag Engkau lurus tak berbelok
Tetapi itu beda yang indah ternyata
membuat kita saling melengkapi
Menjadi sinergi

Yang pasti cintamu itu terasa benar
Kepercayaanmu membuatku tentram
Kesetiannmu membuat langkahku tak ragu
Pengorbananmu membuatku merasa berarti
Engkau memang seperti  terlahir untukku

Lihatlah anak-anak kita
Lima buah cinta kita
Semuanya adalah idealisme kita  
Segala gambaran ideal kita
sepertinya merekalah yang akan mewujudkannya

Ya .... 4 April
Semua gambaran dan rasa itu
Kembali berdatangan semua
Membentuk untaian yang indah
Dan akhirnya mendesakkan satu kalimat : Selamat milad isteriku
Semoga kita tetap bersama
Hingga ke Jannah-Nya
Amiiin ...






No comments:

Post a Comment

KELUARGA : DARI KETAHANAN MENUJU PERADABAN

  Mengapa pembicaraan publik tentang wacana keluarga selalu bernuansa pesimis dan defensif, sehingga istilah yang muncul adalah 'ketahan...