BUKAN SEKADAR ANGKA
“Pak, Sol. Kapan terbit SP2DK-nya? ini sudah mau masuk semester II”. “Paling cepat sepekan lagi, Pak. Masih ada data belum dianalisis.” “Pak, Sol. SP2DK sudah lewat 90 hari, belum LHP2DK. Time Manajemen-nya nggak dapat.” “Ini WP besar, Pak. WP minta waktu tambahan. Kompleks permasalahanya. Apalagi sambil menggarap yang lain. Belum lagi mengatur jadwal pembahasan yang ribet.” “Pak, Sol Kapan WP-nya setor?” “Tanggal 5 Desember, Pak. Memang kenapa, Pak?” “Kalau lewat tanggal 5, akan dinaikkan ke Pemeriksaan”. *** Kenapa harus segera terbit SP2DK? Karena ada ukuran kuantitas dan time manajemen, kalau lewat dari rata-rata nasional, poin berkurang. Akan dianggap lambat kerjanya. “AR yang lain bisa cepat, kenapa Kamu lambat?” Kenapa 90 hari harus LHP2DK? Ini standarnya. Dipukul rata. Walaupun WP yang kompleks tentu akan lebih membutuhkan waktu. Kenapa ditanya kapan setor? Karena kualitas dihitung dari realisasi. Jika nol, sedalam apapun analisis, akan dinil...